Wujud Pelayanan Sangat Baik, Lapas Yogyakarta Serahkan Remisi Waisak WN Malaysia
Sambut Bulan Suci Ramadan, DWP Lapas Yogyakarta Lakukan Baksos

Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Yogyakarta, Ika Soleh Joko Sutopo (paling kanan) saat berada di Panti Asuhan Al-Falah.| Foto: Istimewa
YOGYAKARTA- Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Yogyakarta, Ika Soleh Joko Sutopo, memimpin anggotanya melakukan bakti sosial (baksos) di Panti Asuhan Al-Falah, Banguntapan, Bantul pada Sabtu (26/3).
Kegiatan dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan 1443 H ini, sambut gembira oleh anak-anak dan pengelola panti asuhan.
Pada kesempatan itu, Ika menyampaikan tujuan kegiatan ini untuk bersilaturahmi dan menyampaikan tali kasih kepada adik-adik Panti Asuhan Al-Falah dalam menyambut Bulan Suci Ramadan.
“Tujuan kami yang pertama ingin mengenal dekat adik-adik semua. Yang kedua kami menyampaikan tali asih ‘tanda tresna’ kami sebelum memasuki bulan Suci Ramadan,” jelas Ketua DWP.

Lebih lanjut Ia juga berharap agar hal baik ini membawa berkah dan manfaat bagi semua.
“Semoga yang kami bawa ini bisa membawa manfaat bagi Mas Edo (pengelola Panti) dan membawa berkah bagi kita semua,” tambahnya.
Perlu diketahui, Panti Asuhan Al-Falah saat ini terdiri dari 30 santri laki-laki. Dengan rentang usia Kelas 1 SMP hingga perguruan tinggi. Mayoritas anak anak yang di rawat oleh Panti Asuhan Al-Falah ini adalah korban perceraian orang tua, yatim piatu, dan duafa. [TPH]