Siap Pertahankan WTP, Lapas Yogyakarta Ikuti Pra Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan
Menuju Kemenangan, Keluarga Besar Kemenkumham Serahkan 1,19 M Zakat Fitrah

Perwakilan Pejabat Eselon IV dan V Lapas Yogyakarta, menyaksikan simbolisasi penyerahan zakat fitrah dari Kemenkumham melalui Baznas.| Foto: Dok. Humas Lapas Yogyakarta
YOGYAKARTA – Menuju Hari Raya Idul Fitri 1443 H, jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Yogyakarta menyaksikan penyerahan zakat fitrah dari Pegawai Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) kepada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), Senin (25/4). Kegiatan tersebut berlangsung di Graha Pengayoman, Sekretariat Jenderal Kemenkumham, Jakarta, serta diikuti secara virtual di tempat masing-masing Unit Pelaksana Teknis (UPT).
Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham), Prof. Edward Omar Sharif Hiariej, secara simbolis menyerahkan zakat fitrah yang terkumpul dari seluruh pegawai Kementerian Hukum dan HAM, kepada Wakil Ketua Baznas, Mokhamad Mahdum.
Adapun zakat fitrah yang diserahkan Kementerian Hukum dan HAM sebesar Rp1.199.258.231,00 (satu milyar seratus sembilan puluh sembilan juta dua ratus lima puluh delapan ribu dua ratus tiga puluh satu rupiah).
Dalam sambutanya Wamenkumham menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua jajaran Kementerian Hukum dan HAM yang telah menunaikan kewajiban sebagai umat Islam. Ia juga menyampaikan bahwa dengan berzakat merupakan upaya membantu mengentaskan kemiskinan.
“Untuk seluruh ASN di lingkungan Kemenkumham yang telah berzakat melalui Baznas, karena dengan berzakat kita juga dapat membantu mengentaskan kemiskinan,” ujarnya.
Sementara itu, para pegawai di lingkungan Lapas Kelas II A Yogyakarta yang berada di bawah naungan Kanwil Kemenkumham DIY, sebelum penyerahan ini turut serta mengumpulkan zakat fitrah dan telah menyalurkanya juga melalui Baznas Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. [HW]