Siap Pertahankan WTP, Lapas Yogyakarta Ikuti Pra Rekonsiliasi Data Laporan Keuangan
Kepala DivisiI Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DIY Lakukan blusukan Ke Lapas Wirogunan

Jumat pagi (27/12/2019) waktu pun baru menunjukan pukul tujuh lewat, Gusti Ayu Putu Suwardani, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DIY sudah berada di Lapas Kelas IIA Yogyakarta (Lapas Wirogunan). Kedatangannya disambut Satriyo Waluyo, Kepala Lapas Wirogunan beserta para pejabat administrasi lainnya.
Setelah melakukan obrolan ringan di ruang kerja Kepala Lapas, Kadiv Pemasyarakatan mengajak untuk melakukan blusukan ke blok hunian WBP. Target pertama yang dituju adalah blok hunian A. Sebuah blok yang dibangun pada jaman kolonial belanda ini memiliki lima barak, dan disetiap baraknya ada beberapa kamar. Kamar di blok hunian A dapat menampung tiga orang WBP, dan Kadiv Pemasyarakatan pun memasuki blok A3. Setiap kamar dimasukinya dan menyapa ramah kepada para penghuni. Kondisi kebersihan sangat diperhatikan Kadiv Pemasyarakatan. Tampak juga bahwa di blok A terdapat beberapa WBP yang sudah lanjut usia. Disapanya mereka dengan ramah dan ditanyakan keadaan kesehatannya. Kadiv Pemasyarakatan juga mengajak mereka untuk selalu menjaga kebersihan kamar dan kebersihan diri. Bahkan memberikan saran untuk minta bantuan kepada petugas atau WBP lain bila mereka tidak kuat untuk membersihkan lingkungan karena telah jompo.
Selesai melakukan blusukan di blok A, Kadiv Pemasyarakatan melakukan blusukan ke blok C, yang merupakan hunian bagi WBP dengan kasus korupsi.
Pada blok ini para penghuni ternyata banyak yang sudah lanjut usia, sehingga Kepala Divisi memberi nasehat agar para WBP menjaga kesehatan, tidak segan berobat bila ada gangguan kesehatan, menjaga kebersihan kamar dan halaman blok, minta bantuan bila tidak mampu membersihkan kamar dan halaman blok.
“Bagaimana dengan makannya Pak, apakah layak dan baik,” tanya Kadiv Pemasyarakatan kepada salah seorang WBP yang telah berusia 68 tahun.
“Alhamdulillah Bu, jatah makan layak dan baik. Saya dapat menikmati masakannya yang lauknya ada aya, ikan , telor, dan ditambah sayur, juga buah.
Selesai blusukan, Kadiv Pemasyarakatan menuju ruang kunjungan yang telah dipadati para pegawai lapas Wirogunan untuk mendapatkan pengarahan.
(AK 27/12/2019)